back to top
Selasa, April 22, 2025

Jamaluddin M. Syamsir Kunjungi Korban Kebakaran di BTN 1, Warga Sambut dengan Hangat

JalurDua.Com, Bulukumba – Di sebuah sudut BTN 1, Jalan Kadondong, Loka, Ujung Bulu, suasana berubah penuh haru saat Jamaluddin M. Syamsir, Bakal Calon Bupati Bulukumba di Pilkada 2024, menginjakkan kaki di rumah yang baru saja dilalap si jago merah. Senyumannya yang tenang menjadi penyejuk di tengah reruntuhan rumah yang tak lagi berwujud, milik Sofyan, salah satu korban kebakaran.

Di sana, tak hanya abu yang tertinggal. Sejumlah ibu-ibu berpakaian hijau, yang sudah lebih dulu berada di lokasi, menyambutnya dengan seruan khas, “JADIMI!” Sebuah pekik singkat, namun penuh arti. Bagi mereka, Jamaluddin, atau yang lebih akrab disapa JMS, adalah sosok harapan baru. Sosok yang mereka nantikan untuk membawa perubahan.

“Mohon restu ta’ doata semua,” ujar JMS sembari bersalaman dengan para ibu-ibu. Senyumnya, tenang dan hangat, seolah mampu meredakan sedikit duka yang menyelimuti korban kebakaran.Minggu, 8 September 2024.

JMS yang berpasangan dengan Tomy Satria Yulianto dalam Pilkada Bulukumba 2024, tak hanya sekadar hadir. Dia menyempatkan diri berbincang dengan para korban, mendengarkan kisah mereka, dan menyaksikan sendiri puing-puing rumah yang telah menjadi saksi bisu dari amukan api.

Ketika JMS menyusuri tiap sudut yang tersisa, dia berhenti sejenak, memandang reruntuhan. Lalu, dengan lirih namun tegas, ia mengucapkan kata-kata yang membuat Sofyan dan keluarga menundukkan kepala penuh harap.

“Yang sabar ki’ Ibu. Ini cobaan dari Allah SWT. InsyaAllah, ada hikmah dan rezeki yang menanti jika kita tabah,” katanya penuh empati.

Sebelum meninggalkan lokasi, JMS memberikan sedikit bantuan kepada Sofyan dan keluarga. Mungkin tak banyak, tapi bagi mereka, kunjungan dan perhatiannya lebih dari cukup. Di tengah musibah, mereka melihat secercah cahaya.(*)

Hot this week

Bersama Petani, Babinsa Rawat Ketahanan Pangan dari Bontotiro

JalurDua.Com, Bulukumba - Babinsa Desa Bontotangnga, Serka Muslimin, turut...

Topics

Bersama Petani, Babinsa Rawat Ketahanan Pangan dari Bontotiro

JalurDua.Com, Bulukumba - Babinsa Desa Bontotangnga, Serka Muslimin, turut...

Walau Diterpa Badai CPMA Tetap Bertahan Untuk Kemakmuran Negeri

Keterangan Gambar: Dirut CPMA, Indah Budhi Savitri dan Jajaran...

Managemen Baru CPMA Kedepankan Harmonisasi Masyarakat dan Lingkungan

Foto / Ist: Indah Budhi Savitri dan Mangemen CPMA...

Telkom Dorong Peningkatan Mutu Pendidikan Nasional Lewat Inovasi AI Tanya Pijar

Deskripsi: Tanya Pijar, chatbot berbasis AI pertama di Indonesia,...

Dugaan Korupsi di Dinas Kesehatan Paluta, PB FPP Paluta Desak Kejaksaan Bertindak

Padang Lawas Utara – Pengurus Besar Forum Pemuda Peduli...

Luar Biasa! Tiga Anggota DPRD Bulukumba Terima Aspirasi di Bundaran Titik Nol

Bulukumba – Tiga anggota DPRD Bulukumba, yakni H. Bahtiar,...

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img