Jumat, Oktober 4, 2024
spot_img
BerandaNewsPisang Goreng dan Teh Panas: Momen Hangat JMS Bersama Petani Desa Bontamacinna

Pisang Goreng dan Teh Panas: Momen Hangat JMS Bersama Petani Desa Bontamacinna

JalurDua.Com, Bulukumba.–Sekelompok petani di Desa Bontamacinna, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, menyambut Jamaluddin M. Syamsir (JMS) dengan suguhan pisang goreng dan kue tradisional. JMS, yang mengenakan kemeja putih dan peci hitam, berbincang santai dengan warga sambil menikmati teh hangat dan pisang goreng yang disajikan.

“Pisang goreng ini mengingatkan saya pada masa kecil, apalagi dinikmati dengan teh panas,” kata JMS pada Selasa malam, 10 September 2024.

Meskipun pertemuan berlangsung sederhana, para petani merasa bersyukur atas kunjungan JMS di rumah Safri, salah satu warga setempat. Kehadiran JMS disambut hangat oleh masyarakat.

Salah satu warga, Supriadi, mengungkapkan harapannya kepada pasangan “JADIMI” untuk tetap memperhatikan nasib para petani di Bulukumba.

“Kami butuh perhatian khusus, terutama bagi petani seperti kami di Bulukumba,” ujar Supriadi.

Ia juga menyoroti masalah pengairan yang menjadi tantangan bagi para petani, khususnya irigasi sawah yang sulit mendapatkan air. Supriadi berharap JMS, yang berpasangan dengan Tomy Satria Yulianto, dapat memberikan solusi atas permasalahan tersebut.

Sebelum mengunjungi warga di Kecamatan Gantarang, JMS terlebih dahulu berziarah ke makam almarhum H. Askar HL di Desa Balibo. (*)

unohttp://jalurdua.com
Jurnalis JalurDua.Com
RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments